Bismillahirrahmanirrahim
Alhamdulillah ala kulli haal...
Sungguh minggu yang membuat saya pribadi ambyar segala-galanya...
Betapa tidak, di akhir pekan yg seharusnya indah menikmati quality time dengan keluarganya, Tiba-tiba harus menerima takdir menghadapi musibah yang bagi saya mengguncang fisik dan mental bersamaan.
Sungguh tidak ada musibah yang bisa menimpa seseorang tanpa Allah mengizinkan.
Hanyalah istighfar dan berusaha Ridho harus terucap jelas berulang kali di mulut,
Karena sungguh syaitan sangat mudah menyesatkan seseorang dengan mengajak untuk berandai-andai.
Dengan berbekal keyakinan Allah akan mengganti dengan yang lebih baik dunia dan akhirat, memohon dihibur oleh Allah, lalu memeluk suami dan anak-anak adalah obat paling mujarab.
Baiklah, sselesai sesi curhatnya, back to jurnal
Secara keseluruhan di sesi HCVC adalah pengalaman yang luar biasa. Bahwa semua boleh berbicara sesuai passion masing-masing.
Dan janji terhadap diri saya pribadi adalalah berikhtiar untuk tetap istiqomah menjalankan apa yang saya sampaikan.
Karena sharing bagi saya itu mudah, istiqomah menjalankan yang saya yakin PR sejuta umat.
Apalagi dengan adanya suntikan semangat dan apresiasi dari peserta, serta dalam waktu yang berdekatan sayapun menjadi pembicara di adik kelas buncek 3
Dan surprise juga untuk sertifikat yang kami dapat dari HC sebagai narasumber :
Selanjutnya insight dari talkshow tentang karya ilmiah terkait Hexagon City ke tanah Internasional.
Keren sekali, karena semenjak pandemi yang saya amati mudah sekali sebuah karya atau penelitian mendunia. Selain tidak memerlukan banyak dana untuk hadir juga dengan mudah untuk mengikuti berbagai konferensi asal ada kemampuan dan kesempatan.
Selain itu keren sekali tentang konsep gamifikasi, ya bermain game membuat jiwa kompetisi siapapun terbakar.
Walaupun ada juga yang lempeng2 saja, tapi pasti ada rasa ingin lebih dn lebih...
Tidak terkecuali saya, walaupun saya sudah lama tidak main game karena menghindari mudhorotnya daripada manfaat.
Namun sesungguhnya jiwa kompetisi saya tidak bisa berbohong untuk mengikuti arus permainan di HC.
Ahhh keren sekali Ibu dan team Formula, semoga amal jariyah mengalir sebagai pemberat amal ibadah..
Nah untuk HCF alhamdulillah masih sempat membeli produk rekan bunpro 2 dari karawang. Saya memilih beli rengginang, karena suami suka hehehe.
Overall keren banget team finance, dengan mengajak untuk menghabiskan koin hex yang ada, memberdayakan pemasukan dari penyewaan dan aliran dana yang lain pastinya... bisa sedikit membangkitkan arus keuangan di HC.
Pun juga saya yakin produsen semakin percaya diri dan bahagia bisa berhasil menjual hasil produknya
Sukses selalu ya Hexagon City😇🤩